Selasa, 02 Desember 2008

NaMA ANAK ADALAH DOA ORANG TUA

Nama anak adalah cerminan do'a orang tua, cerminan anak kalo sudah dewasa akan jadi apa...?? Berilah ama anak anda dengan nama-nama yang indah, buat bermakna, biar kelak akan di hormati dan di hargai.
Kebanggaan orang tua apabila anak bisa berperilaku, bertindak sesuai harapan, menjadi anak yang Soleh dan Solikah, berbakti pada orang tua, berguna bagi orang tua, saudara, sesama dan negara. sebagai ilustrasi ku ungkapkan nama anak-anakku arti dan maknanya.
Saya saat ini mempunyai 2 orang anak, dan mau 3...he..he..he lagi jalan 6 bulan.

Anakku yang pertama cewek usia 6 tahun an dengan nama HAFIZHAH SALSABIL ZAHRA' dengan nama panggilan Salsa..
Hafizhah : Pemelihara;menjaga diri dari hal-hal yang diharamkan.
Salsabil : Sebuah nama mata air di surga (Air yang sedap).
Zahra' : Berseri-seri & bercahaya.

Kalau digabungkan dari ketiga kata di atas :
a. Semoga menjadi pemelihara dan penyatu orang tua sampai kakek-kakek dan nenek-nenek.
b. Semoga bisa penjadi pemelihara keluarga dan saudara-saudaranya rukun, damai dan sejahtera.
c. Semoga bisa menjaga kesucian tali silaturahmi.
d. Semoga bsa menjaga keluarga dari hal-hal yang di haramkan.
e. Semoga bisa menjadi cahaya yang abadi yang terus terpelihara.
AMIIIN...............

Anakku yang kedua seorang cowok dg umur 16 bulan, dengan nama NAVI NAUFAL AHMAD FARRAS...dengan nama panggilan Naufal...
Navi : peleburan nama kedua orang tuanya (Nano dan Evi)
Naufal : pemuda tampan
Ahmad : Nama Rasullullah saw artinya terpuji, nama yang diberikan sejak awal mulia,
orang yang layak mendapat pujian.
Farras : cerdas dan tajam pikirannya; singa yang tajam penciumannya.

Kalau di gabungkan mempunyai makna do'a :
a. Semoga putera Nano dan Evi menjadi seorang pemuda yang tampan dan terpuji seperti Rasulullah saw, tidak sombong dan cerdas pikiran dan aqlaknya.
b. Semoga menjadi anak yang penuh ide, dan merealisasikan dengan tepat seperti Rasulullah saw
c. etc.

Kalau dilihat, nama-nama anak ku berbau ke arab-arab-an, bukan berarti sok arab dan pasti asing terasa di telinga. Maksud punya maksud nama-nama tersebut memang diambil dari penggalan-penggalan kata dari kitab suci Al Qur'an yang punya arti indah menurut saya. Dan bukan pingin jadi orang arab tetapi pingin jadi makna dan artinya....itula filosofinya......

punya tanggapan ato commet monggo di isi......

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Waduh kok ada ya orang banggain anaknya ndiri hi hi hi banggain punya istri cantik juga po'o he he he

Anonim mengatakan...

yg aneh tuh kalo banggain anak tetangga.. :P